top of page
IMG_6953.JPG

Selandia Baru , Surga yang terbentang di Bumi Pertiwi

September, 2018

Masih ingatkah kita dengan Film trilogy terkenal LORD OF THE RING??  Film epic fantasy garapan sutradara Peter Jackson  yang diangkat dari novel karangan J. R. R. Tolkien ? Film tersebut berhasil memenangkan 11 piala dari 11 nominasi dalam ajang Academy Awards 2003.

​

Tapi tahukah teman2 dimana lokasi syuting Film tsb ? Yang jelas bukan di Hollywood tapi di negara bernama New Zealand atau Selandia Baru!

​

Selandia Baru adalah sebuah negara kepulauan yang berada di barat daya Samudra Pasifik. Negara ini secara geografis terdiri dari dua daratan utama North Island dan South Island, serta beberapa pulau kecil lainnya.

​

Nah...guys. Saya.....Alhamdulillah telah dikasih kesempatan utk ikut Tour Zetizen Fun Adventure trip to New Zealand selama 1 Minggu kemaren...


Mau tahu gimana serunya, rame dan indahnya panorama alam, serta budaya Negeri New Zealand selama tour tsb ? Yuk....ikutin beberapa catatan kecil saya ya....


Langsung melihat dengan mata kepala saya sendiri betapa indah dan menawan lokasi setting film The Lord of the ring dan Hobbits yang bernama Hobbiton Movie Set tersebut membuat saya seperti bermimpi, tidak nyangka filemnya yg belum begitu lama saya tonton di Layar Lebar ternyata sekarang saya bisa mijak langsung lokasi syutingnya.....Alhamdulillah.

 Oh ya Saya juga sempat menjelajahi bentang alam dramatis dan kontras yang menginspirasi para pembuat film terbaik dunia di lokasi syuting tsb.


Jajaki pegunungan yang megah, jelajahi hutan asli kuno, lintasi dataran liar yang luas, dan arungi jalur transportasi air jernih, dari Hobbiton; Matamata di North Island, Selandia baru ..... Wah...pokoknya seru deh !


Nah...Segala bangunan dan property asli yang ada di Film, dapat kita temukan di lokasi ini dan semua dapat kita mainkan layaknya seorang aktor yang memerankan tokoh hobbit Bilbo Baggins


Guys....berminat ? Yuk terbang gih ke New Zealand baik utk liburan maupun melanjutkan study sekalian.....Ga sejauh ke Amerika kok, cuman 3 jam dari Melbourne Australia.....he..he...


Yang membuat saya juga sangat takjub dengan bentang alam New Zealand atau Selandia Baru tsb adalah adanya perbukitan mengalun, pegunungan, dan rerumputan hijau lengkap ditemani dengan Domba dan Sapi yang merumput... semuanya ada.

Selandia Baru , Surga yang terbentang di Bumi Pertiwi: Work
bottom of page